JAKARTA – MEREBEJA.COM | Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, menyalurkan bantuan kemanusiaan sebesar Rp5 miliar untuk membantu rakyat Gaza di Palestina.
Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani dalam konferensi pers di Kantor Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Selasa (28/11/2023).
“Beliau (Prabowo Subianto) memberikan bantuan (uang) langsung dari pribadi beliau,” kata Rosan.
Bantuan tersebut akan terus berlanjut sebagai bentuk komitmen kuat untuk misi kemanusiaan dari pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran.